Geomembrane
Dikutip dari Wikipedia, Geomembrane adalah salah satu jenis lapisan kedap cairan dalam kelompok geosintetik yang terbuat dari membran sintetis HDPE (High Density Polyethylene) yang banyak digunakan untuk mengontrol perpindahan cairan dalam proyek atau struktur bangunan lainnya seperti lapisan dasar untuk tambak dan banyak lainnya. Berikut informasi lengkap dan daftar harga Geomembrane HDPE!
Geomembrane Terbaik dengan Banyak Keunggulan
Dengan brand Geoprotec, Geomembrane produksi KTG Indonesia mempunyai banyak keunggulan seperti menggunakan resin plastik murni, memiliki kekuatan dan daya tahan yang telah teruji, dan selalu menjaga kualitas di setiap produksinya.
Produsen dan Supplier Geomembrane Pertama di Indonesia
KTG Indonesia dikenal sebagai produsen dan distributor geomembrane HDPE berkualitas tinggi pertama di Indonesia. Kami melayani seluruh wilayah Indonesia dan telah membantu ratusan proyek pemerintahan dan swasta dalam pemasangan geomembrane. Sebagai supplier, kami berkomitmen untuk menyediakan produk geomembrane yang memenuhi standar kualitas tinggi dan kebutuhan proyek Anda
Hubungi kami segera untuk segala kebutuhan geomembrane Anda.
Spesifikasi Geomembrane Geoprotec
Geomembrane Geoprotec merupakan Geomembrane HDPE yang diproduksi oleh KTG dan banyak digunakan pada proyek konstruksi, penahan limbah, penahan air dan sebagai alat pelapis dalam pembuatan jalan raya. Geomembrane ini terbuat dari bahan High Density Polyethylene yang memiliki tingkat polyethylene yang tinggi sehingga membuat geomembrane ini kuat dan kedap air.
Geomembrane Geoprotec menggunakan resin plastik murni terbaik, sehingga setiap lembar Geoprotec kami memiliki kekuatan dan daya tahan yang telah teruji untuk proyek Anda. Geomembrane Geoprotec tersedia dengan ketebalan 750, 1000, 1500 dan 2000 Micron dan telah lulus uji lab untuk menjaga kualitas di setiap produksinya.
Untuk daftar harga geomembrane HDPE Geoprotec terbaru, silahkan hubungi kami.
Geoprotec HDPE Geomembrane mempunyai ketahanan suhu yang tinggi diatas 60 derajat celcius. Pada umumnya geomembrane yang standard hanya bertahan di suhu maksimum 60 derajat celcius ketika terpapar panas tinggi. Setelah itu akan mengalami kerusakan secara mekanik liniernya yang menyebabkan crack, getas dan oksidasi. Team riset dari KTG menggabungkan resin dengan kualitas yang bisa bertahan di suhu tinggi dengan formula karbon black yang khusus dirancang oleh team riset KTG yang didalamnya terdapat anti UV dan antioksidan yang bertahan di kondisi suhu ekstrem (diatas 60 derajat celcius).
Geomembrane Geoprotec mampu bertahan terhadap sejumlah besar limbah kombinasi bahan kimia. Pengaruh bahan kimia tersebut dipengaruhi oleh sejumlah faktor seperti suhu, konsentrasi, keadaan lahan yang terbuka, dan durasi. Daftar ketahanan kimia dari Geomembrane Geoprotec HDPE yang tercantum pada tabel ini diuji pada suhu 20°C dan 50°C selama 7 dan 30 hari (jika ada) dengan keadaan konstan lainnya.
Geoprotec Geomembrane HDPE smooth adalah high-density polyethylene (HDPE) halus yang diproduksi dengan resin berkualitas tertinggi yang diformulasikan khusus untuk geomembran fleksibel. Produk ini digunakan dalam aplikasi yang membutuhkan ketahanan kimia dan daya tahan yang sangat baik. Digunakan diberbagai proyek aplikasi pelapisan yang membutuhkan impermiable rendah.
Menggunakan standar Geosynthetic Research Institute (GRI) GM 13 dengan material dasar berkualitas, Geomembrane Geoprotec memiliki ketahanan terhadap UV, kedap air sehingga dapat dipakai di beragam pengaplikasian.
Contoh Aplikasi
Untuk mendapatkan TDS ( Technical Data Sheet ) Geoprotec Geomembrane, silahkan isi formulir di bawah ini:
Dapatkah harga khusus atau informasi Geoprotec Geomembrane kami dengan menghubungi WhatsApp Official kami sekarang:
Spesifikasi Geomembrane RS
Geomembrane Geoprotec RS adalah Geomembrane HDPE (high density polyethylene) yang diproduksi oleh KTG dengan ketebalan 300 dan 500 Micron. Dengan kualitas internasional yang terus dijaga pada setiap produksinya melalui uji lab, Geomembrane Geoprotec RS memiliki tekstur yang lentur tetapi juga kuat dan kedap air untuk dijadikan alas pelindung proyek akuakultur Anda seperti tambak udang, tambak ikan, tambak garam dan alas pada pembuatan embung.
Contoh Aplikasi
Untuk Mendapatkan TDS ( Technical Data Sheet ) Singa KTG Geomembrane.
Silahkan Isi Formulir berikut :
Dapatkan informasi dan daftar harga Geomembrane HDPE Geoprotec kami dengan menghubungi WhatsApp Official kami sekarang:
Hasil Aplikasi Geomembrane
Penggunaan Geomembrane kami yang telah berhasil diaplikasikan di banyak proyek diantaranya adalah:
- Embung Sanda, Bali
- Embung Ringin Larik, Boyolali
- Embung Bansari
Daftar Harga Geomembrane HDPE
Daftar Harga Geomembrane HDPE (high density polyethylene) dari KTG Indonesia sangat bervariasi tergantung spesifikasi yang diinginkan serta kuantiti yang dibutuhkan, Anda bisa langsung menghubungi kontak kami untuk mendapatkan informasi lebih detail.
Ukuran Geomembrane
Nama Produk | Geomembrane |
Kemasan | Roll |
Warna | Hitam |
Pilihan | 750, 1000, 1500, 2000 Micron |
Ketahanan | Mampu bertahan di suhu tinggi >60ºC |
Mengapa Memilih Geomembrane Geoprotec
Geomembrane Geoprotec diproduksi menggunakan bahan resin asli berkualitas tinggi dengan standar ISO 9001:2015. Kami jamin barang pesanan Anda terkirim sesuai target tanggal waktu yang diinginkan dan jumlah yang tepat. Dengan menggunakan Geomembrane, geomembrane dapat menjadi lapisan kedap yang memisahkan material padat maupun cair. Sehingga material yang berupa limbah maupun bukan limbah dengan sifatnya yang kedap tidak mencemari lapisan tanah dasar dibawahnya.
KTG Indonesia didukung oleh tenaga ahli dalam pemasangan geomembrane yang siap membantu Anda. Selain menyediakan tenaga ahli yang berpengalaman, kami selalu berkomitmen untuk menghasilkan produk geomembrane berkualitas, karena kualitas menjadi fokus utama kami. Jika Anda masih ada pertanyaan, customer service kami 24 jam siap membantu Anda, segera hubungi kami.
Geomembrane Tips dan Artikel
Kenali 10 Jenis Uji Kualitas pada Geomembrane HDPE
Geomembrane HDPE (High-Density Polyethylene) banyak digunakan dalam pengaplikasian pengendalian...
Cara Memasang Geomembrane HDPE pada Area Lereng
Geomembrane HDPE sering digunakan untuk berbagai proyek konstruksi, termasuk pada area lereng....
Mengenal Fungsi Geomembrane dalam Sistem Landfill
Landfill atau tempat pembuangan akhir adalah salah satu metode utama dalam pengelolaan sampah...
Produk Lainnya
Geotextile Woven
Geotextile Woven / Geowoven adalah produk geosintetik andalan KTG Indonesia berupa anyaman pita slit-film polipropilena (PP) berkekuatan tinggi dan memperoleh sertifikat TKDN.
Geocell
Geocell (Geoprocell) adalah produk geosintetik dari KTG Indonesia, berupa lembaran yang disambung dengan las ultraviolet membentuk struktur tiga dimensi berbentuk sarang lebah dan terbuat dari resin Polyethylene.